Live Streaming
Radio Anak Muda No.1 Di Bandung
Home » News » Menceritakan Kehidupan Masyarakat Urban, ‘A Culture A 6’ Menjadi Mini Album Pertama Feel Koplo!
Menceritakan Kehidupan Masyarakat Urban, ‘A Culture A 6’ Menjadi Mini Album Pertama Feel Koplo!


Kultur baru dalam dunia musik seakan makin beragam. Maraknya me-remix musik menjadi nuansa dangdut memang sudah tidak asing bagi semua penikmat musik, ini juga yang dimanfaatkan oleh Feel Koplo, duo elektronik asal kota Bandung, Feel Koplo mencoba meleburkan dua kutub musik yang berbeda, popular dan arus pinggir dan menjadikannya musik “dangdut” yang khas dan dapat dinikmati oleh semua kalangan masyarakat.

Feel Koplo akhirnya merilis mini album perdananya bertajuk “A Culture A 6“. Album mini ini berisikan enam lagu, tiga diantaranya merupakan lagu baru yang dirilis dari tahun lalu.

Berisi enam lagu, ada tiga karya orisinal dan tiga remix koplo dari lagu The Panturas, Closehead, dan Rocket Rockers. Judul seperti “Hura-Hura“, “Akulturasik“, dan “Angin Berderu Kencan” menjadi rentetan karya orisinal mereka.

Menurut salah satu personil Feel Koplo, Maulfi Ikhsan mengatakan bahwa lagu baru tersebut merupakan ajang pembuktian dalam karier bermusik mereka.

“Kami melihat A Culture A 6 sebagai pengukuhan atas identitas Feel Koplo,” ujar Maulfi Ikhsan.

“Feel Koplo sekarang bisa bilang: kami bisa buat lagu sendiri, kami juga bisa memberikan tribute untuk para teman dan idola kami. Semuanya dikemas dalam musik, atau Dangdut gaya kami,” lanjutnya.

Feel Koplo juga akan mengemas lagu tersebut dalam format musik video yang akan dirilis di kalan YouTube Feel Koplo pada 28 Maret mendatang.

Klip tersebut akan melibatkan Aurelia Vizal dan Herlambang Bayu Saputra sebagai pemeran utama pada video musik Hura-Haru. Video ini juga akan menjadi ajang unjuk gigi Wildan Sugara selaku art director Feel Koplo.

Adapun dua lagu lain yang terdapat dalam mini-album ini yakni single Akulturasik yang dirilis pada November tahun lalu dan Angin Berderu Kencan.

Sementara itu, menurut Maulfi Ikhsan dan Tendi Ahmad dikatakan bahwa tema besar dari mini-album ini yang berkisar tentang kehidupan masyarakat urban, termasuk perjuangan sehari-hari dan hubungan antar manusia yang dipengaruhi oleh teknologi.

Kemarin Senin 22 Maret 2021, Feel Koplo juga baru main ke studio Ardan Radio Bandung dan membawakan beberapa lagu dari mini albumnya ini lho!

Asik banget deh! Insan Muda jangan lupa rikues lagu-lagu terbaru dari Feel Koplo di 105.9 fm Ardan Radio Bandung yaaa~~~

source photo: Instagram/FeelKoplo

AA21

Copyright © 2019 Designed by: ARDAN RADIO 105.9 FM